Mempersunting sang pujaan hati tak hanya butuh tekad yang kuat namun juga beberapa barang-barang penting yang wajib ada di seserahan pernikahan entah lamaran maupun resepsi. Berikut beberapa rekomendasi seserahan pernikahan atau barang-barang yang bisa melengkapi momen bahagiamu bersama si dia.
Set Perhiasan dan Jam Tangan
Terbuat dari emas maupun perak, perhiasan memiliki beragam jenis dan bentuk seperti kalung, gelang, cincin, anting-anting dan lainnya. Perhiasan dapat mempercantik ketika merias diri. Itulah kenapa perhiasan sering digunakan ketika hari-hari penting sedang berlangsung. Kamu dapat memberikan perhiasan dengan menyesuaikan keinginan serta budget.
Aksesoris pun dapat kamu berikan sebagai seserahan pernikahan. Apalagi jam tangan, aksesoris ini tak hanya memberi kesan mewah serta indah tapi juga menghargai waktu yang dimiliki. Kamu bisa memberikan sepasang jam tangan yang bisa digunakan sang laki-laki dengan jam tangan lebih besar daripada untuk perempuan. Namun, hal ini kembali lagi ke selera masing-masing.
Seserahan Pernikahan dengan Kudapan Makanan Maupun Buah-buahan Segar
Siapa yang dapat menolak kudapan makanan yang lezat? Entah kudapan dengan rasa khas manis maupun asin gurih. Ada beragam jenis, warna dan rasa kudapan yang bisa kamu berikan seperti roti, kue, pudding dan lainnya. Buah-buahan pun bisa menjadi opsi berikutnya. Pastikan kualitas makanan dan buah-buahan layak konsumsi dan segar ya!
Pakaian dan Skincare
Pakaian pun juga menjadi barang yang dibutuhkan manusia. Tak usah ragu, kamu bisa memberikan satu set outfit seperti baju, rok atau celana, sepatu hingga tas. Jika kamu ingin memberikan yang lainnya juga tak masalah seperti sabuk, dompet, serta barang-barang lainnya.
Skincare! Barang wajib yang harus dimiliki setiap insan. Tak hanya untuk merawat kulit, skincare juga berfungsi mempertahankan keindahan dan nutrisi kulit baik wajah, badan hingga rambut. Memiliki beragam jenis dan manfaat, pastikan skincare yang akan kamu berikan khusus normal, dry atau oily skin. Menjadikan parfume dan make up sebagai seserahan pernikahan pun tak ada salahnya. Pastikan saja wadah dan aksesoris yang digunakan mampu memberikan kesan mewah dan indah untuk seserahan pernikahanmu.
Kini kamu tak perlu repot-repot memilih seserahan pernikahan. Sudah banyak penjual yang menawarkan seserahan dengan gaya dan ciri khasnya masing-masing bahkan sekarang kamu bisa custom sesuai keinginan kamu seperti warna dan aksesoris yang digunakan.